suzuki karimun wagon r meningkat penjualannya setelah lebaran

Jakarta - Produsen mobil Suzuki mengaku pasca lebaran penjualan mobil murahnya, Karimun Wagon R meningkat dibanding penjualan sebelum lebaran. Peningkatannya diakuinya cukup tinggi.

4W Sales, Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Davy Tuilan membeberkan, pihaknya mendapatkan laporan dari diler masalah penjualan pasca lebaran yang meningkat. Hal itu dikarenakan banyak yang saat mudik menggunakan Karimun Wagon R.

"Banyak yang pulang kampung menggunakan Wagon R, menurut orang di luar Jakarta mobil ini sangat irit. Jadi setelah lebaran ini demand Wagon R meningkat drastis," ungkap Davy di Jakarta.

Menurut Davy, mobil irit itu sudah menjadi tujuan konsumen ketika membeli mobil, apalagi ditambah dengan kondisi saat ini yang sudah tidak boleh menjual BBM bersubsidi di Jakarta.

Sementara itu, Head of Dealer Sales 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Gunardi Prakosa menambahkan, peningkatan penjualan Wagon R dari Juni ke Juli sebesar 31 persen sedangkan total dari Januari sampai Juli 2014 sebanyak 11.648 unit.

"Share terbesar adalah di wilayah Jabodetabek dan Jawa Timur," ungkap Gunardi
Read more
suzuki meriahkan bali

“Suzuki Semarakkan Bali dengan ‘Jalan – Jalan Suzuki Merah Putih 2014’”

Bali, 24 Agustus 2014 – Suzuki, melalui PT. United Indobali (UIB), menyelenggarakan acara bertajuk “Jalan – Jalan Suzuki Merah Putih 2014”. Acara tahunan yang kini telah memasuki edisi ke-14 ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Kemerdakaan Republik Indonesia. Selain itu, acara ini juga merupakan sarana silahturahmi dengan para pengguna Suzuki sekaligus bentuk apresiasi kepada para pengguna Suzuki. Dengan mengusung konsep family fun touring, acara diselenggarakan pada tanggal 23 - 24 Agustus 2014 dengan mengambil rute Renon – Pantai Lovina.

Para peserta memulai perjalanan dari Parkir Timur Renon pada Sabtu, 23 Agustus 2014. Sedikitnya 200 kendaraan roda empat Suzuki dan 800 peserta hadir dalam rangkaian acara “Jalan – Jalan Suzuki Merah Putih”. Beragam produk Suzuki mulai dari Ertiga, APV, Swift, Splash, Grand Vitara, Karimun dan SX-4 berjajar rapih memenuhi lapangan parkir. Untuk memberi kenyamanan dan memastikan keselamatan para peserta, Suzuki juga bekerja sama dengan Kepolisian Daerah (Polda) Bali. Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Wilayah (Kawil) Bali PT. UIB, Fie An. Kemudian dilanjutkan dengan himbauan mengenai safety riding yang disampaikan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas ) Polda Bali.

Rombongan peserta kemudian dilepas oleh secara bersama oleh Kawil PT. UIB bersama perwakilan manajemen PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) dan Kasubditkamsel Ditlantas Polda Bali AKBP Bpk. Khaidar Latief. Para peserta terbagi ke dalam 6 rombongan langsung menuju kawasan Kintamani. Pembagian peserta ke dalam beberapa rombongan merupakan upaya Suzuki untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan para peserta selama perjalanan.

Menjelang siang, rombongan peserta sampai di kawasan Kintamani. Para peserta kemudian beristirahat sejenak sekaligus bersantap siang. Suasana sejuk dan pemandangan indah nan menawan menemani para peserta selama berada di kawasan Kintamani. Setelah beristirahat dan santap siang, perjalanan kemudian dilanjutkan menuju kawasan Pantai Lovina, Bali. Jalur perjalanan yang berliku dan berbukit menemani rombongan peserta selama perjalanan.

Sore hari, sesampainya di kawasan Lovina, enam hotel dan resort disiapkan untuk mengobati kelelahan para peserta. Pada malam harinya, diadakan acara Gala Dinner di pool area Hotel Sunari, Pantai Lovina. Di samping Gala Dinner, peserta disuguhkan beragam hiburan menarik, seperti traditional dance, band performance, seni lawak tradisional Bali, Bondres, fire dancer serta tak ketinggalan Grand Doorprize. Di sela – sela Gala Dinner, dilakukan perayaan ulang tahun kedua dari Ertiga Club Indonesia (ERCI). Setelah selesai acara, para peserta kemudian menginap satu malam di kawasan Pantai Lovina. Keesokan harinya, para peserta diberi waktu bebas, sebelum akhirnya bertolak ke wilayah masing – masing.

“Melalui acara ‘Jalan – Jalan Suzuki Merah Putih 2014’ ini kami ingin mengapresiasi para pengguna setia Suzuki. Selain itu, sejalan dengan semangat kemerdekaan, kami ingin menunjukan persatuan dan kesatuan yang ditunjukan oleh para pengguna Suzuki“, ujar Fie An selaku Kepala Wilayah PT. United Indobali.
Read more
Suzuki Karimun Wagon R 7 Penumpang, Apa KabarMU

Jakarta -Di Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun lalu, produsen mobil Suzuki memamerkan 1 mobil konsep. Ya, mobil konsep itu adalah Karimun Wagon R yang memiliki kapasitas 7 orang penumpang.

Lama tidak ada kabarnya, sekarang bagaimana kelanjutannya?

4W Sales, Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Davy Tuilan menuturkan Wagon R 7 penumpang itu masih terus dikaji. Ada beberapa masalah yang masih harus dikaji lebih dalam.

"Problemnya di turning radius yang harus sampai 4,6 meter," kata Davy dalam acara Breakfast bareng Suzuki di Wisma Indomobil 1.

Dijelaskan Davy lebih lanjut, hambatan teknis seperti itu yang menjadi hambatan besar dan benar-benar harus dipertimbangkan lagi lebih dalam.

Tak hanya itu, Suzuki juga tidak ingin sembarangan dalam menghadirkan baris ke-3 disemua mobil yang memiliki kapasitas 7 orang penumpang, khususnya di Wagon R 7 seater.

"Kita gak mau 5+2, kita maunya benar-benar 7 penumpang yang memberikan kenyamanan kepada penumpang di belakang. Kita tidak mau bikin baris ke-3 asal-asalan, itu juga yang dipegang teguh oleh R&D Suzuki di Jepang. Jadi sabar untuk yang itu (Wagon R 7 Seater),"tandasnya
Read more
Penerus Suzuki SX-4 Segera Hadir

Jakarta -Bulan depan di Indonesia International Motor Show (IIMS), Suzuki akan memperlihatkan beberapa mobil konsep, salah satunya adalah S-Cross. Mobil itu merupakan penerus dari Suzuki SX-4 yang sudah di pasarkan di Indonesia.

Lalu, yang menjadi pertanyaan adalah, kapan mobil itu akan mulai di jual di pasar otomotif nasional?

4W Sales, Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Davy Tuilan mengatakan, untuk S-Cross tahun ini akan dipamerkan terlebih dulu di IIMS untuk melihat minat dari masyarakat Indonesia.

"Kita akan pamerkan dulu di IIMS, disitu kita lihat minat dari masyarakat, setelah itu baru kita luncurkan," ucap Davy dalam acara Breakfast bareng Suzuki di Wisma Indomobil 1, Selasa (26/8/2014).

Menurut Davy, Suzuki inginnya penerus SX-4 itu diluncurkan dalam waktu dekat, karena SX-4 sendiri sudah tidak dijual lagi di Indonesia. Tapi akan dilihat dulu dari antusias masyarakat Indonesia seperti apa.

"Kalau maunya kita sih tahun depan semuanya, tapi kalau dikeluarin semuanya tahun lalu, tahun 2016 kita kosong. Kita juga harus menjada momen peluncuran produk dan tidak bisa meluncurkan semuanya di tahun itu," jelasnya
Read more
IIMS Tahun Ini Suzuki Yakin Jual 400 Unit

Jakarta - Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun ini yang akan digelar 18 September 2014, Suzuki nampaknya lebih agresif dibandingkan tahun lalu. Dari segi display mobilnya saja mencapai 18 unit atau lebih banyak 4 mobil dibanding IIMS tahun lalu.

Head of Dealer Sales 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Gunardi Prakosa menjelaskan untuk target penjualan di IIMS tahun ini minimal 400 unit.

"400 unit minimal itu 50 persennya Ertiga, Wagon R 15 persen, Pikap 10 persen dan sisanya model-model yang lain," ungkap Gunardi dalam acara Breakfast bareng Suzuki di Wisma Indomobil 1, Selasa (26/8/2014).

Sementara itu, 4W Sales, Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Davy Tuilan menambahkan, angka penjualan minimal 400 unit itu benar-benar angka pasti atau tidak direkayasa.

"400 kita itu tanpa upping, kita harus apa adanya dan 400 unit itu SPK yang konsumen sudah menyimpan DP," pungkas Davy.
Read more
Suzuki Super Surprise" Beli Motor Dapat Mobil "

Jakarta, PT. Suzuki Indomobil Sales (PT. SIS) 2W beserta CV. Marfelindo Sakti melakukan penyerahan hadiah utama secara simbolis kepada pemenang program “Suzuki Super Surprise” yang diadakan di stand motor Suzuki selama event Jakarta Fair 2014 berlangsung. Penyerahan hadiah utama secara simbolis dilakukan di dealer Suzuki Marfelindo Sakti, Jl. RS Fatmawati No. 25A, Pondok Labu, Jakarta Selatan pada Selasa, 19 Agustus 2014. Hadiah utama dari program ini adalah sebuah unit mobil Suzuki Karimun Wagon R yang berhasil didapatkan oleh salah satu konsumen setia Suzuki bernama Abdullah.

Abdullah yang berasal dari Jakarta Barat, mengaku senang sekali setelah mengetahui menjadi pemenang dari program ini. ”Saya merasa terkejut dan tidak menyangka ketika diberi informasi menjadi pemenang program Suzuki Super Surprise. Awalnya, Saya hanya berniat membeli motor baru, dan ternyata Saya dapat mobil juga. Rencananya hadiah mobil tersebut akan dipakai untuk mendukung aktifitas usaha Saya.”. Abdullah menambahkan alasannya membeli motor Suzuki. ”Saya sudah percaya dengan kualitas motor Suzuki karena sudah pernah punya sebelumnya. Ketika muncul varian terbaru Suzuki Satria FU150 Black Fire II, Saya langsung tertarik dan langsung memutuskan untuk membelinya.”

Penyerahan hadiah kepada pemenang dilakukan oleh Dipa Sadharma sebagai Area Sales 2W RO Jabodetabek PT. Suzuki Indomobil Sales dan Felix Hudiono dari CV. Marfelindo Sakti sebagai dealer motor Suzuki.

Abdullah adalah pembeli motor Suzuki yang paling beruntung dari 2.400 orang lainnya yang juga melakukan pembelian motor Suzuki di stand Suzuki selama Jakarta Fair 2014 yang berlangsung di JI Expo, Kemayoran. Sebagai informasi, Abdullah yang terdaftar dengan nomor undian 001236 tersebut telah membeli unit Suzuki Satria FU150 Black Fire II di stand Suzuki pada tanggal 20 Juni 2014.

Program ”Suzuki Super Surprise” diadakan secara khusus dalam rangka event Jakarta Fair 2014 yang berlangsung dari 6 Juni hingga 6 Juli 2014. Setiap pengunjung yang melakukan pembelian unit motor Suzuki berhak mengikuti program untuk memperebutkan hadiah utama berupa mobil Suzuki Karimun Wagon R. Program berhadiah mobil ini dipersembahkan oleh PT. SIS 2W kepada konsumen yang beruntung sebagai bentuk rasa terima kasih atas kepercayaannya memilih produk motor Suzuki.

PT. SIS akan terus memberikan berbagai program penjualan motor Suzuki yang menarik lainnya bagi konsumen di waktu selanjutnya.
Read more
Paket Kredit Karimun Wagon R

PAKET KREDIT KARIMUN WAGON R

WAGON R GA OTR Rp.83.200.000

TDP                : Rp.16.300.000
ANGSURAN : Rp.  2.536.000 X 36
ANGSURAN : Rp.  2.148.000 X 48

WAGON R GL OTR Rp.96.500.000

TDP                : Rp.17.625.000
ANGSURAN : Rp.  2.936.000 X 36
ANGSURAN : Rp.  2.486.000 X 48


WAGON R GX OTR Rp.103.500.000

TDP                : Rp.21.375.000
ANGSURAN : Rp.  3.146.000 X 36
ANGSURAN : Rp.  2.664.000 X 48

WAGON R DILAGO OTR Rp.105.700.000

TDP                : Rp.27.925.000
ANGSURAN : Rp.  3.212.000 X 36
ANGSURAN : Rp.  2.720.000 X 48

NB: PAKET KREDIT SEWAKTU- WAKTU DAPAT BERUBAH 




Read more
Daftar Harga Pricelist Agustus 2014

Automobile Pricelist

Consumer Pricelist (Kendaraan Plat Hitam)

Berlaku : 1-31 Agustus 2014
Jabodetabek

MODEL VARIANT PRICE
CARRY PICK UP 1.5 FD 102,500,000
1.5 WD 102,500,000
CH 87,400,000
CARRY REAL VAN DX 118,000,000
GX 126,000,000
MECA CARRY FD 112,600,000
FP Air Conditioner & Power Steering 119,100,000
XTRA 114,800,000
XTRA Air Conditioner & Power Steering 121,300,000
BOX 123,100,000
APV  BLIND VAN HIGH 115,600,000
GE - Face To Face 147,200,000
GE - PS 152,300,000
GL ARENA 161,400,000
GX ARENA 173,400,000
GX A/T ARENA 186,300,000
SGX ARENA 176,200,000
SGX A/T ARENA 190,100,000
LUXURY M/T R15 185,700,000
LUXURY A/T R15 199,900,000
LUXURY M/T R17 189,700,000
LUXURY A/T R17 203,900,000
ERTIGA GA 161,200,000
GL Double Blower M/T 176,700,000
GL Double Blower A/T 187,600,000
GX Double Blower M/T 188,600,000
GX Double Blower A/T 199,400,000
GX M/T Elegant Plus 208,100,000
GX A/T Elegant Plus 219,500,000
GL MT SPORTY 188,630,000
GL AT SPORTY 199,300,000
KARIMUN  WAGON-R GA 83,200,000
WAGON-R GL 96,500,000
WAGON-R GX 103,500,000
Dilago 105,700,000
NEW SPLASH M/T 150,300,000
A/T 162,200,000
NEW SWIFT  GL M/T 174,300,000
GL A/T 189,200,000
GX M/T 187,500,000
GX A/T 196,700,000
SPORT M/T 306,400,000
SPORT A/T 324,700,000
NEW GRAND VITARA  2.4 M/T 334,000,000
2.4 A/T 345,700,000


Untuk BBN 2014 (estimasi), wilayah Jawa Barat (Bogor, Cianjur, Sukabumi & Karawang) ada penambahan:
1.       Carry PU 1.5, Mega Carry dan Minibus Futura sebesar Rp. 1.000.000,
2.       New Splash, New Swift dan New Grand Vitara sebesar Rp. 2.000.000 (all varian),
3.       Karimun Wagon R sebesar Rp 2.000.000,- (termasuk wilayah Depok dan Bekasi),
- Harga diatas tidak mengikat, sewaktu waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Read more
Suzuki Ertiga Juara Periode lll

PT Suzuki Indonesia kembali umumkan pemenang Ertiga Juara. Untuk undian Mei-Juli periode III ini, pengumuman undian ini dilakukan di Dealer Suzuki, Buana Indomobil Trada, Jl. Boulevard Gading Serpong No. M5 / 25 & 26 Tangerang. Hadiah berupa satu unit Suzuki Ertiga Sport berhasil didapatkan oleh salah satu konsumen setia Suzuki.
Sugeng, pemenang pertama Ertiga Juara Mei-Juli periode III, mengaku senang dengan kemenangannya dalam undian ini. “Tentunya saya kaget dan tidak menyangka-nyangka.” Ujarnya kepada tim PR Suzuki, Sabtu (10/8). Bapak dua orang anak ini pada awalnya berencana untuk membeli Suzuki Ertiga Sport. Namun, niatnya tidak kesampaian karena stok yang tidak tersedia dalam sementara waktu akibat laku kerasnya tipe mobil ini di pasaran. “Karena stok habis maka saya beli Ertiga MT. Tapi Alhamdulillah saya mendapatkan mobil idaman saya,” tambah Sugeng. Rencananya, mobil Ertiga MT yang dibelinya akan diberikan kepada sang istri.

Selain dilakukannya pengumuman undian, acara ini juga diramaikan dengan live performance dari band. Lalu, anggota Erci Ertiga Club Indonesia pun turut hadir membuat pengumuman undian Juara Ertiga menjadi semakin meriah.

Dengan adanya program ini, tentunya akan bertambahnya kepercayaan dari pihak konsumen. Suzuki Indonesia yang lebih dari 40 tahun dikenal sebagai salah satu brand otomotif terbesar di Indonesia berkomitmen untuk terus berusaha mempertahankan primary brand image nya, yakni spirit, straight-forward, sporty dan Value. Suzuki Way of Life
Read more
Suzuki Ertiga Kontes Video

Merekam Perjalanan Keluarga Indonesia Bersama Suzuki Ertiga

Liburan telah tiba, libur telah tiba...hore hore hore...hatiku gembira. Sepenggal lirik lagu Tasya berjudul Libur Telah Tiba tadi begitu menggambarkan bagaimana sebuah keceriaan langsung hadir saat datang musim liburan. Banyak keluarga Indonesia merencanakan liburan mereka ke beberapa tempat liburan eksotis di wilayah Indonesia atau sekedar mengunjungi saudara di kampung halaman di luar kota.

Berbagai aktivitas seru saat liburan telah dirancang, bahkan dari jauh-jauh hari, agar liburan yang dijalani seluruh keluarga terasa lebih menyenangkan. Keakraban dan kehangatan di antara anggota keluarga pun pasti hadir ketika liburan ini. Dan tentunya, banyak momen tak terlupakan yang tercipta selama di perjalanan.

Nah, momen keakraban dan kehangatan seru tadi sangat sayang jika terlewatkan begitu saja tanpa diabadikan. Mengabadikan setiap momen liburan, baik dalam foto maupun video, menjadi hal yang wajib bagi kita semua. Maraknya kehadiran ponsel pintar atau smartphone dengan fitur video atau foto beresolusi tinggi juga semakin memudahkan orang mengabadikan setiap momen yang ada.

Bagi keluarga Indonesia pemilik Suzuki Ertiga yang lagi liburan atau pulang mudik jangan sampai kelewatan untuk merekam serunya perjalanan keluarga Anda. PT SIS mengadakan Kontes Video Keluarga Ertiga bertema Liburan dan Mudik yang dimulai dari tanggal 14 Juni hingga 31 Agustus 2014. Cara ikutannya mudah, tinggal merekam perjalanan seru keluarga saat bersama Suzuki Ertiga selama minimal 60 detik atau maksimal 90 detik. Rekaman video tadi tinggal diupload langsung di microsite Suzuki Ertiga atau via youtube. Setiap keluarga yang akan ikut kontes video ini harus registrasi terlebih dahulu di microsite Suzuki Ertiga lalu upload videonya. Setelah itu peserta akan mendapatkan email notifikasi bahwa video telah selesai diupload. Banyak hadiah istimewa buat para pemenang Kontes Video Keluarga Ertiga ini seperti 5 Samsung Galaxy Note 3 untuk 5 pemenang kategori Umum, 5 iPad Mini untuk 5 pemenang kategori Anak-anak dan 1 Samsung Galaxy Mega untuk pemenang favorit.

Yuk, rekam perjalanannya, kirimkan videonya, dan menangkan hadiahnya! Beginilah seharusnya mobil keluarga, seperti Suzuki Ertiga yang memberikan banyak kebahagiaan untuk keluarga Indonesia. Suzuki Ertiga lebih mengerti keluarga

Read more
Suzuki Swift Facelift Baru Segera Meluncur

New Delhi -Di pasar otomotif India, kendaraan hatchback sangat digemari oleh masyarakat. Suzuki Swift merupakan salah satu hatchback yang paling laris di India. Kabar baiknya, Suzuki di India akan segera meluncurkan Swift facelift dalam waktu dekat.

Seperti diberitakan Indianautosblog yang mengutip Economic Times, Rabu (6/8/2014) Suzuki Swift model terbaru akan diluncurkan pada bulan November mendatang di India. Nantinya Swift terbaru ini akan bersaing dengan VW Polo, Fiat Punto Evo dan Hyundai i20 serta Tata Bolt.

Perubahan yang terjadi untuk Swift model terbaru ini tidak signifikan, Suzuki hanya melakukan penyegaran pada bagian bemper depan yang direvisi dengan lampu LED, pelek baru, bemper belakang dan lampu belakang.

Interiornya dipasti akan tetap sama, hanya saja ada perubahan sedikit seperti layar LCD di konsol tengah untuk sistem hiburan dan multimedia.

Sementara itu, jantung pacunya juga tidak mengalami perubahan. Swift model terbaru ini masih dibekali mesin 1.2-liter K-Series yang mampu memuntahkan tenaga 87 PS (85,7 BHP) dan torsi 114 Nm.

Swift yang dijual di India ini tersedia mesin bensin yang dibekali mesin 1.3-liter dengan tenaga 75 PS (73,9 BHP) dan torsi 190 Nm..

Semua mesin tersebut sama-sama dikawinkan dengan transmisi manual dan otomatis 5 percepatan. Harganya akan dijual 4,45 lakh hingga 6,75 lakh.
Read more
HARGA PRICELIST SUZUKI TERBARU


 HARGA PRICELIST PER 1 AGUSTUS 2014
 
 Wilayah Jabotabek ’1 agustus 2014′

—{ERTIGA 1.4 DOHC VVT}—

R3 GA  M/T  Rp.161.200.000
R3 GL  M/T   Rp.176.700.000
R3 GX  M/T   Rp.188.600.000
R3 GX  A/T    Rp.199.400.000
R3 GL   A/T    Rp.187.600.000

–{NEW ERTIGA ELEGANT PLUS}–

GX A/T  RP.219.500.000
GX M/T RP.208.100.000
–{NEW ERTIGA SPORTY}–
GL M/T RP.188.600.000
GL A/T RP.199.300.000

====================================================================================
—{NEW SPLAH}—

New Splash AT Rp 162.200.000
New Splash MT Rp 150.300.000

—{All New Swift 1.4 DOHC VVT}—

GL MT – Rp.174.300.000,-
GL AT – Rp.189.200.000,-
GX MT – Rp.187.500.000,-
GX AT – Rp.196.700.000,-

- {ALL NEW SWIFT SPORT 1.6 DOHC VVT }

NEW SWIFT SPORT  MANUAL Rp.306.400.000,-
NEW SWIFT SPORT   MATIC     Rp.324.700.000,-
===================================================================================
—{PICK UP}—
Carry PickUp 1.5 MPI

1.5 Flat Deck – Rp.102.500.000
1.5 Wide Deck – Rp.102.500.000
===================================================================================
—{APV PICK UP 1.5 MPI}—
APV PICK UP 1.5 MPI

MEGA CARRY XTRA         – Rp.114.800.000
MEGA CARRY FD               – Rp.112.600.000
MEGA CARRY FD PS/AC – RP.119.100.000
MEGA CARRY WD PS/AC- RP.121.100.000
===================================================================================
—{CARRY REAL VAN 1.5 MPI}—

Real Van DX – Rp.118.000.000
Real Van GX -Rp.126.000.000
===================================================================================
—{APV 1.5 SOHC Injection}—

Blind Van High – Rp.115.600.000
GE F2F – Rp.147.200.000
GE PS – Rp.152.300.000
===================================================================================
Arena GL – Rp.161.400.000
Arena GX MT – Rp.173.400.000
Arena GX AT – Rp.186.300.000
Arena SGX MT – Rp.176.200.000
Arena SGX AT – Rp.190.100.000
===================================================================================
APV LUXURY R15 MT – Rp.185.700.000
APV LUXURY R15 AT – Rp.199.900.000
APV LUXURY R17 MT – Rp.189.700.000
APV LUXURY R17 AT – Rp.203.900.000
===================================================================================
===================================================================================
—{New GRAND VITARA 2.4 DOHC VVT}—

GRAND VITARA 2.4 MT – Rp.334.000.000
GRAND VITARA 2.4 AT – Rp.345.700.000

- {NEW KARIMUN WAGON R 1.0 DOHC }

KARIMUN WAGON R GA Rp. 83.200.000
KARIMUN WAGON R GL RP. 96.500.000
KARIMUN  WAGON R GX RP. 103.500.000
KARIMUN DILAGO             RP.105.700.000
===================================================================================
Catatan

  • Harga per AGUSTUS  2014
  • Harga sudah termasuk PPN dan PPnBM
  • Harga sewaktu-waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu
Read more