Suzuki Karimun Wagon R telah resmi  diluncurkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales. Kemunculan tersebut telah  mendapatkan respon yang sangat baik pada masyarakat Indonesia,
hal ini terjadi karena disebabkan kemunculan Toyota Agya dan Honda Brio yang diluncurkan dengan harga diluar perkiraan masyarakat, yaitu diatas 100 jutaan. Oleh karena hal tersebut, maka akhirnya masyarakat mencoba mencari alternatif dari tipe tersebut. Dengan demikian Suzuki Karimun Wagon R ini adalah salah satu jawaban dari penantian masyarakat yang mendambakan mobil murah tetapi tidak murahan. Inilah tujuh alasan mengapa Suzuki Karimun Wagon R adalah mobil murah yang tidak murahan.
1. Lebih Lega
Suzuki Karimun Wagon R sangat berbeda dengan jenis mobil LCGC lainnya yang mempunyai platform kendaraan hatchback low profile. Akan tetapi mobil ini justru menawarkan sebuah konsep city car yang berbentuk boxy dan  memanjang keatas, hal ini persis seperti mobil Kei Car yang amat sangat populer di Negeri Sakura. Dengan panjang mobil yang lebih tereduksi hal ini menimbulkan ruangan dalam kabin mobil menjadi lebih lega, hal ini karena konfigurasi duduk yang cenderung vertikal dibandingkan horizontal. Dengan posisi tersebut, otomatis kabin lebih lega tanpa harus mentok di bagian headroom dan legroom.
2. Plat Bodi Lebih Tebal
Hilangkan kesan pada diri Anda bahwa mobil murah akan mengakibatkan plat bodynya menjadi lebih tipis. Jika dibandingkan dengan Daihatsu Ayla dan Toyota Agya yang memiliki bobot dibawah 800 Kg, Suzuki Karimun Wagon R ini memiliki bobot 835 kilogram.
3. Mesin Alumunium
Dengan menggunakan mesin K10B engine yang terbuat dari bahan alumunium dan sudah teruji pada Suzuki A-Star / Suzuki Alto dan Nissan Pixo. Mesin 3 silinder ini memiliki teknologi injeksi yang menghasilkan tenaga sebesar 80 Ps dan torsi 90 Nm yang didesain merata pada petiap putaran mesin yang berfungsi untuk memaksimalkan tenaga mobil ketika dipacu secara stop and go. Dengan emisi gas buang yang sangat rendah di angka 109 g/km, angka ini hampir mendekati Mitsubishi Mirage yang memiliki emisi gas buang dibawah 100 g/km.
4. Under Seat Tray
Meskipun Suzuki Karimun Wagon R berharga murah tetapi justru memiliki sebuah tempat penyimpanan cerdas yang mampu menampung barang bawaan anda lebih rapi.
5. Gear Shift Indicator 
Dengan fitur Gear Shift Indicator yang membantu pengemudi menentukan kapan waktu yang tepat untuk mengganti gigi agar pengendaraan lebih efisien. Fitur ini kurang lebih sama manfaatnya dengan Eco indicator pada mobil-mobil LCGC lainnya.
6. Immobilizer 
Fitur key with immobilizeradalah sebuah fitur mobil yang membuat mobil tidak dapat dihidupkan sama sekali kecuali dengan kunci bawaan pabrik. Lebih aman kan?
7. Kualitas Audio
Dengan memiliki kualitas audio yang diatas rata-rata para kompetitornya, terutama untuk tipe GX yang sudah dibekali dengan head unit double din dengan koneksi USB dan Aux dirasa lebih dari cukup untuk mobil yang dibanderol dengan harga murah seperti Suzuki Karimun Wagon R.
Different Themes
Written by Templateify

Aenean quis feugiat elit. Quisque ultricies sollicitudin ante ut venenatis. Nulla dapibus placerat faucibus. Aenean quis leo non neque ultrices scelerisque. Nullam nec vulputate velit. Etiam fermentum turpis at magna tristique interdum.